Breaking News
light_mode

Puskesmas Kangayan Bersama RSUD Abuya Berikan Layanan Kesehatan Keliling Cegah Kusta Sejak Dini

  • account_circle Opsi Media
  • calendar_month Rab, 24 Sep 2025

Sumenep, Opsimedia.com – Puskesmas Kangayan kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesadaran dan pelayanan kesehatan masyarakat. Bersama RSUD Abuya Kangean kompak turun langsung kepada masyarakat melakukan Bakti Sosial dan Promosi Kesehatan di Desa Daadung, Kecamatan Kangayan, Selasa (23/09/2025).

Dengan semangat Bismillah Melayani, menghadirkan layanan pemeriksaan serta pengobatan gratis oleh tim dokter spesialis. Sejak pagi, ratusan warga tampak antusias memadati lokasi kegiatan untuk memeriksakan kesehatan mereka.

Adapun layanan yang diberikan meliputi deteksi dini penyakit kulit, termasuk kusta, pemeriksaan kesehatan ibu dan kandungan, penyakit dalam, serta kesehatan anak. Bahkan, tim medis juga melakukan screening langsung ke rumah-rumah warga guna menjangkau kasus yang mungkin belum terdeteksi.

“Bakti sosial ini merupakan wujud kepedulian kami dalam menjangkau masyarakat hingga pelosok desa. Dengan adanya screening ke rumah-rumah, kami berharap bisa menemukan kasus penyakit, khususnya kusta, lebih dini sehingga bisa segera ditangani,” ungkap Moh. Imran, A. Md. Kep, Penanggung Jawab Program Kusta Puskesmas Kangayan.

Turut hadir dan turun langsung juga sejumlah dokter spesialis dari RSUD Abuya Kangean, yakni spesialis penyakit dalam, spesialis anak, dan spesialis kandungan. Kehadiran mereka semakin memperkuat sinergi antar-lembaga kesehatan untuk memberikan pelayanan yang lebih menyeluruh bagi masyarakat kepulauan.

Kegiatan ini juga mendapat dukungan penuh dari pemerintah setempat. Perwakilan Forkopimcam Kangayan, Kepala Desa Daadung, beserta perangkat desa ikut hadir dan berbaur bersama warga.

Menambahkan, Zaiforrahman, S. Kep. Nes, Kepala TU Puskesmas Kangayan mengatakan bahwa kegiatan bakti sosial bukan hanya sebatas pelayanan gratis, tetapi juga menjadi ruang edukasi kesehatan.

“Kami ingin masyarakat semakin sadar akan pentingnya deteksi dini, menjaga pola hidup sehat, dan tidak ragu memeriksakan diri bila mengalami gejala tertentu. Semakin cepat diketahui, semakin cepat pula penanganan bisa dilakukan,” jelasnya.

Atas dukungan penuh dari berbagai pihak, kegiatan bakti sosial ini diharapkan tidak hanya menjadi momentum pelayanan, tetapi juga langkah nyata dalam mempererat sinergi, mendekatkan akses kesehatan, serta menghadirkan harapan baru bagi masyarakat di kepulauan.

  • Penulis: Opsi Media

Rekomendasi Untuk Anda

  • The Future of Mixed Reality: Blending the Virtual and the Real 2.10 Play Button

    The Future of Mixed Reality: Blending the Virtual and the Real

    • calendar_month Sel, 28 Jan 2025
    • account_circle Lili Cheng
    • 0Komentar

    At Microsoft Ignite 2023, we are announcing Copilot in Microsoft Dynamics 365 Guides, which combines the power of generative AI with mixed reality to help frontline workers complete complex tasks and resolve issues faster with less disruption to the flow of work. Copilot in Dynamics 365 Guides assists workers in industrial settings who deal with complex […]

  • Detikzone Bersama Jurnalis Indonesia dan Hamba Allah Kembali Berbuat Berbagi Kebahagiaan kepada Masyarakat

    Detikzone Bersama Jurnalis Indonesia dan Hamba Allah Kembali Berbuat Berbagi Kebahagiaan kepada Masyarakat

    • calendar_month Ming, 16 Nov 2025
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    Sumenep, Opsimedia.com – Setelah sukses melaunching Musolla Umum serta memulai pengadaan Ambulans Umat, Detikzone kembali membuktikan jati dirinya sebagai media yang aktif mengawal nilai-nilai kemanusiaan. Kini bersama media Jurnalis Indonesia dan Hamba Allah, kembali menggelar kegiatan Gerebek Sedekah di dua kecamatan, yakni Dungkek dan Pasongsongan, Minggu (16/11/2025). Program sosial ini menjadi salah satu wujud nyata […]

  • Kadis DPMD Sambangi Taman Keris di Desa Pakamban Laok: Ngaku Takjub dan Apresiasi

    Kepala DPMD Sumenep Sambangi Taman Keris di Desa Pakamban Laok: Ngaku Takjub dan Apresiasi

    • calendar_month Sab, 2 Agu 2025
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    Sumenep, Opsimedia.com – Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sumenep Anwar Syahroni Yusuf menyambangi Taman Keris Desa Pakamban Laok pada kegiatan pembukaan Pragaan Fair minggu lalu. Sebelumnya Kadis DPMD ini membuka secara resmi kegiatan Pragaan Fair atas nama Bupati Sumenep. Setelah itu ia tertarik menyambangi Taman Keris di halaman kantor balai desa Pakamban […]

  • Lawan Mafia Tanah di PN Jakut, Brian Praneda Loloskan Tony Surjana dari Jerat Hukum

    Lawan Mafia Tanah di PN Jakut, Brian Praneda Loloskan Tony Surjana dari Jerat Hukum

    • calendar_month Kam, 19 Jun 2025
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    Jakarta, Opsimedia.com – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara akhirnya membacakan putusan perkara pidana nomor 227/Pid.B/2025/PN.Jkt.Utr yang menjerat Tony Surjana, Kamis (19/6). Dalam amar putusannya, Majelis Hakim menyatakan bahwa Terdakwa Tony Surjana tidak terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana sebagaimana dalam dakwaan Jaksa Penuntut Umum, dan dengan demikian membebaskan Terdakwa dari segala dakwaan […]

  • Stories of Resilience: Failed Gadgets That Paved the Way for Future Successes

    Stories of Resilience: Failed Gadgets That Paved the Way for Future Successes

    • calendar_month Kam, 15 Feb 2024
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    As the timeline of technology perpetually accelerates, 2023 emerges as a testament to human creativity and ingenuity. The realm of gadgets is no longer restricted to mere utility; it’s about amplifying human potential and redefining boundaries. With each passing day, these handheld marvels become an even more integrated part of our daily lives, intertwining with […]

  • Perayaan HUT Mr Ball dan JBL Jadi Ajang Kolaborasi Bangun Sumenep

    Perayaan HUT Mr Ball dan JBL Jadi Ajang Kolaborasi Bangun Sumenep

    • calendar_month Rab, 30 Jul 2025
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    Sumenep, Opsimedia.com – Perayaan ulang tahun MR Ball & Lounge ke-8 dan JBL (Jatim Ball Lounge) ke-15 tahun berlangsung meriah dan penuh nuansa budaya di Jl. arya Wiraraja, Gedungan Timur, Desa Gedungan, Kecamatan Batuan, Rabu (30/07/2025) malam. Yang menarik perhatian, acara tersebut dibuka dengan penampilan Tari Muang Sangkal, tarian tradisional khas Madura yang sarat filosofi. […]

expand_less