Breaking News
light_mode

Musda KNPI Sumenep Tak Kunjung Digelar Meski Kepengurusan Berakhir, Sang Ketua Diduga Jadi Dalang

  • account_circle Opsi Media
  • calendar_month Jum, 4 Jul 2025

Sumenep, Opsimedia.com – Polemik internal di tubuh DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Sumenep kembali mencuat ke permukaan.

Hingga Juli 2025 ini, pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) untuk memilih ketua baru tak kunjung jelas, meski masa jabatan kepengurusan telah resmi berakhir.

Situasi tersebut memicu kegelisahan di kalangan organisasi kepemudaan (OKP) yang bernaung di bawah KNPI.

Mereka mulai gerah dengan ketidakpastian arah organisasi, bahkan muncul dugaan bahwa Ketua KNPI saat ini sengaja menunda pelaksanaan Musda demi kepentingan segelintir pihak.

Asmuni, salah satu anggota OKP aktif di Sumenep, secara terbuka melontarkan kritik pedas kepada Ketua KNPI yang dinilai tidak transparan dan abai terhadap regenerasi kepemimpinan.

“Kemarin sempat beredar pamflet Musda di grup WhatsApp para ketua OKP. Tapi sampai sekarang tidak ada kejelasan. Kapan sebenarnya Musda ini akan digelar?” ujarnya, Jumat (4/7/2025).

Ia bahkan menuding ada manuver politik terselubung di balik molornya jadwal Musda.

Asmuni menduga penundaan tersebut sengaja dilakukan untuk mengamankan posisi calon ‘titipan’, atau mempertahankan kursi ketua yang seharusnya sudah berganti.

“Apa memang sengaja diulur-ulur untuk menyiapkan calon ‘pesanan’? Atau jangan-jangan masih keenakan menjabat sebagai ketua?” sindirnya tajam.

Menurut Asmuni, ketidakpastian Musda mencerminkan kegagalan kepengurusan dalam menjalankan amanah organisasi.

Jika terus berlarut, ia khawatir KNPI Sumenep akan kehilangan marwahnya sebagai wadah utama aspirasi pemuda.

“Masa jabatan sudah habis, seharusnya segera ada Musda. Ini bukan soal rebutan jabatan, tapi soal estafet kepemimpinan. Kalau dibiarkan, KNPI hanya akan jalan di tempat, bahkan mati suri,” tegasnya.

Hingga berita ini dinaikkan, Ketua KNPI Sumenep maupun jajaran pengurus belum memberikan klarifikasi terkait kepastian jadwal Musda yang ditunggu banyak pihak.

  • Penulis: Opsi Media

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ketua GMNI juga Lontarkan Kritik terhadap Pelaksanaan Musda KNPI Sumenep: Nilai Bertentangan Hasil Rapimpurda

    Ketua GMNI juga Lontarkan Kritik terhadap Pelaksanaan Musda KNPI Sumenep: Nilai Bertentangan Hasil Rapimpurda

    • calendar_month Sab, 5 Jul 2025
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    Sumenep, Opsimedia.com – Pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, untuk memilih ketua baru yang tak kunjung digelar meski masa jabatan kepengurusan telah resmi berakhir terus memantik protes. Sabtu (5/7/2025). Ketua Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (DPC GMNI) Sumenep, Roni Ardiyanto, juga angkat bicara menyampaikan kritik […]

  • Baznas Sumenep Bedah Rumah Milik Warga Desa Cabbiya, Komitmen Wujudkan Sumenep Sejahtera

    Baznas Sumenep Bedah Rumah Milik Warga Desa Cabbiya, Komitmen Wujudkan Sumenep Sejahtera

    • calendar_month Rab, 18 Jun 2025
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    Opsimedia.com, Sumenep – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, terus menunjukan komitmennya sebagai salah satu instrumen kebaikan dalam rangka  mewujudkan ‘Sumenep Sejahtera’, Rabu (18/06). Baznas Sumenep yang kini dipimpin Ahmad Rahman terus menggenjot program kemaslahatan inovatif yang berpihak kepada masyarakat. Baznas tidak hanya punya program Sumenep Sehat dan sederet program kemaslahatan […]

  • Puskesmas Kangayan Bersama RSUD Abuya Berikan Layanan Kesehatan Keliling Cegah Kusta Sejak Dini

    Puskesmas Kangayan Bersama RSUD Abuya Berikan Layanan Kesehatan Keliling Cegah Kusta Sejak Dini

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    Sumenep, Opsimedia.com – Puskesmas Kangayan kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesadaran dan pelayanan kesehatan masyarakat. Bersama RSUD Abuya Kangean kompak turun langsung kepada masyarakat melakukan Bakti Sosial dan Promosi Kesehatan di Desa Daadung, Kecamatan Kangayan, Selasa (23/09/2025). Dengan semangat Bismillah Melayani, menghadirkan layanan pemeriksaan serta pengobatan gratis oleh tim dokter spesialis. Sejak pagi, ratusan warga tampak […]

  • Bappeda Sumenep Gelar Musrenbang

    Bappeda Sumenep Gelar Musrenbang

    • calendar_month Kam, 8 Mei 2025
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    Sumenep, Opsimedia.com – Pemerintah Kabupaten Sumenep melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), mengadakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Dalam Rangka Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (Musrenbang RPJMD) Kabupaten Sumenep 2025–2029. Kepala Bappeda Kabupaten Sumenep Arif Firmanto mengatakan, pihaknya melangsungkan Musrenbang ini sebagai media komunikasi interaktif, untuk mengoptimalkan proses perencanaan pembangunan dalam rangka mewujudkan pembangunan daerah. Musrenbang […]

  • Luka Doncic’s 32-point night helps Lakers finally win in Denver photo_camera 1

    Luka Doncic’s 32-point night helps Lakers finally win in Denver

    • calendar_month Rab, 15 Jan 2025
    • account_circle Dave McMenamin
    • 0Komentar

    DENVER — It took Luka Doncic only one quarter Saturday to match his highest scoring output from his first three games with the Los Angeles Lakers, tallying 16 points while L.A. built an early lead on the Denver Nuggets. He kept rolling from there — and so did the Lakers — as Doncic finished with a game-high 32 points […]

  • Bukti Kehadiran PLN Bersama Pemkab Sumenep untuk Warga Kepulauan, Kini Listrik Pulau Gili Raja Tambah Terang

    Bukti Kehadiran PLN Bersama Pemkab Sumenep untuk Warga Kepulauan, Kini Listrik Pulau Gili Raja Tambah Terang

    • calendar_month Sel, 27 Mei 2025
    • account_circle Opsi Media
    • 0Komentar

    Sumenep, Opsimedia.com – Masyarakat empat Desa di Pulau Gili Raja, Kecamatan Giligenting, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, kini menatap masa depan yang lebih terang dengan menikmati layanan listrik selama 12 jam perhari. Empat Desa tersebut yakni Desa Banmaleng, Desa Banbaru, Desa Jeteh, dan Desa Lombang resmi menikmati layanan listrik dua kali lebih lama dari sebelumnya, […]

expand_less